Setiap
kali aku mau pergi hang out, aku menghabiskan waktu paling banyak untuk menata
rambut. Rasanya menyebalkan sekali setiap mau buru-buru pergi, sudah pakai baju
yang rapi, sudah dandan, tapi rambut masih awut-awutan. Mungkin kalau kalian
memiliki jenis rambut yang lurus dan jatuh, tidak akan seribet aku, ya? Hehehe.
Aku memiliki rambut yang tidak terlalu lurus melainkan agak bergelombang dan
mengembang. Untuk mendapatkan rambut yang lebih rapi dan indah, aku mulai
mencatok rambutku sendiri di rumah. Catokan pertamaku adalah sebuah catokan
unbranded yang aku beli dengan harga sangat-sangat murah yaitu dibawah IDR
100k. Catokan tersebut sudah berusia 7 tahunan dan masih bisa digunakan sampai
sekarang. Hebat ya? Hohoho.
Tetapi aku memiliki masalah dengan catokan lamaku ini. Yang pertama adalah bahan heating platenya persis seperti bagian bawah setrikaan. Heating platenya membuat rambutku menjadi kesat dan tidak licin. Ditambah lagi dengan masalah kedua adalah catokan tersebut tidak memiliki pengatur suhu, sehingga setelah beberapa lama catokan akan menjadi sangat panas. Kamu tau kan apa yang akan terjadi kalau setrikaan yang terlalu panas tiba-tiba kamu letakkan di atas kain? Dia akan lengket dan membuat kain terbakar. Serem ya... Dan terakhir adalah, kabelnya tidak bisa berputar 360 derajat. Jadi saat aku pakai sebagai curler, kabelnya akan berbelit-belit dan harus aku benerin lagi. Sangat memakan waktu. Karena ketiga hal tersebut, aku memutuskan untuk mencari catokan yang baru.
Saat aku sedang ke hypertmart, entah kenapa aku iseng ingin melihat-lihat ke bagian elektronik, dan entah bagaimana akhirnya selama sejam-an lebih aku malah sangat nyaman berada di bagian hair tools. Setelah melihat bentuk, design, keterangan yang ada di kotak, serta budget yang ada, akhirnya aku jatuh hati kepada catokan Nanotec yang bisa berfungsi sebagai straightener dan juga curler. Hingga saat ini, aku sudah menggunakannya selama hampir 5 bulan dan aku akan memberitahu apa saja kelebihan dan kekurangan catokan ini.
Catokan ini aku beli di sebuah pusat perbelanjaan, tepatnya di Hypermart Pekanbaru (yang satu kota bisa langsung cek ke lokasi yaa). Catokan ini di buat di China dan diimpor oleh PT. Gunung Mas Agung. Sekarang udah banyak banget yang menjual catokan secara online, tapi rasanya lebih aman kalau membeli langsung. Kalau langsung beli di toko, kita bisa mencoba terlebih dahulu catokannya, dan urusan garansinya bisa lebih jelas.
Kotaknya dari dus putih dengan gambar catokan. Di dus ada keterangan tentang fungsi dari si catokan ini tetapi hanya dalam bahasa Inggris dan tidak ada bahasa Indonesianya. Di dalam dus terdapat buku petunjuk dan kartu garansi resmi. Catokan dibungkus di dalam bubble wrap seperti kebanyakan alat elektronik lainnya. Dan sebelum bayar ke kasir, SPG/SPBnya akan mencoba dan memeriksa produk yang akan kita beli terlebih dahulu.
Aku suka banget sama bentuk catokan ini karena dia ukurannya lebih gede dari catokanku yang lama. Designnya juga classy berwarna hitam dan pink magenta. Panjang keseluruhan catokannya adalah 30 cm, dengan bagian heating plate size sepanjang 11 cm dan lebar 3,3 cm. Catokannya memang cukup berat karena ukurannya yang besar.
Catokan ini bentuknya bulat, tapi dibagian tengah ada flat iron yang bisa dipakai sebagai straightener selebar 33 mm. Sementara itu dibagian luar berbentuk bulat bisa dipakai sebagai curler. Di bagian luar terdapat sisir yang terbuat dari plastik tahan panas yang membantu banget kalau dipakai untuk blow.
Yang aku suka dari sisirnya ini adalah dia ngebuat si catokan ini jadi aman banget buat dipake, soalnya sisirnya jadi menghalangi catokan yang panas tidak langsung mengenai kulit kepala kita.
Kekurangan catokan ini juga ada di bagian sisirnya. Sisirnya itu jadi ngebuat fungsi curler catokan ini sulit dipakai bagi orang yang rambutnya kering dan kusut dibagian bawah atau memiliki rambut yang terlalu keriting. Bisa disiasatin dengan diluruskan semuanya terlebih dahulu sampai ujung, kemudian baru di-curly lagi dibagian bawahnya. Memang jadi makan waktu dan kurang efisien yaa sepertinya.
Catokan
ini memiliki pengatur suhu dari 120-200 derajat Celcius. Catokannya juga
dilengkapi dengan lampu indikator yang sangat membantu. Saat baru dihidupkan,
lampunya akan berwarna merah, setelah suhu catokan panasnya sudah sesuai dengan
suhu yang kita atur, si lampu akan berubah menjadi warna hijau.Setelah beberapa
lama, ketika catokan menjadi lebih panas, dia akan berubah menjadi warna merah
lagi untuk mengatur kembali suhu catokan agar tetap sesuai dengan suhu yang
sudah kita set sebelumnya. Itu karena catokan ini memiliki overheating control,
jadi tidak perlu khawatir kalau suhu catokannya akan menjadi terlalu panas.
Rubber cable pada catokan ini sangat tebal, jadi kamu gak perlu takut kabelnya bakal gampang terbakar karena panas. Kabelnya cukup panjang yaitu 1,8 meter dan 360 swivel cord assembly. Jadi sambungan kabel dengan catokannya itu bisa diputer-puter 360 derajat. Aku gak perlu khawatir lagi kabelnya bakal berbelit-belit dan ngegulung saat digunakan untuk nge-curly rambut.
Spesifikasi daya listrik yang digunakan adalah AC 220-240V/50Hz dengan daya 58W.
Bisa dipakai sebagai straightener, curler, dan untuk blow.
Design produk bagus.
Ada over heating controller.
Ada pengatur tingkat suhu.
Ada garansi resmi di beberapa kota.
Harga terjangkau jika dibandingkan dengan hairtools lain seperti babyliss paris dan glampalm yang mencapai jutaan.
Heating plate size yang cukup lebar dan licin, tidak membuat rambut lengket di catokan.
CONS:
Saat mengeriting rambut, rambut harus dipastikan tidak kusut sama sekali karena bisa nyangkut di bagian sisir.
Cukup berat dan sakit kalo gak sengaja kepentok ke kepala :')
Cukup sulit kalau mau dibawa travelling. Tapi kalau kamu niat banget buat nyatok, there's always a space in your bag, ya gak sih?
Saat mengeriting rambut, rambut harus dipastikan tidak kusut sama sekali karena bisa nyangkut di bagian sisir.
Cukup berat dan sakit kalo gak sengaja kepentok ke kepala :')
Cukup sulit kalau mau dibawa travelling. Tapi kalau kamu niat banget buat nyatok, there's always a space in your bag, ya gak sih?
PRICE:
Sekitar 250k-300k
Ini foto sebelum dan sesudah rambutku di catok. Atasnya aku lurusin, dan bagian bawahnya aku catok kedalem, biar ada tekstur curly-nya sedikit. Yang jelas jadi jauh lebih PD kalau rambut tertata rapi. Because hair and smile are your best accessories.
Sekitar 250k-300k
Ini foto sebelum dan sesudah rambutku di catok. Atasnya aku lurusin, dan bagian bawahnya aku catok kedalem, biar ada tekstur curly-nya sedikit. Yang jelas jadi jauh lebih PD kalau rambut tertata rapi. Because hair and smile are your best accessories.
With Love,
XOXO
Wrote by angelfebrin