Serum adalah tahapan skincare yang menurutku paling penting untuk mendapatkan nutrisi wajah yang dibutuhkan karena kandungannya yang lebih rich daripada hanya menggunakan moisturizer saja. Hari ini aku mau review rangkaian serum yang dapat membantu meringankan masalah kulit kalian dalam waktu 28 hari. Serum ini berasal dari Korea dan akhirnya masuk ke Indonesia. Serum yang akan aku review dari Elformula ini ada dua jenis, yaitu untuk acne dan juga whitening.
Nah, sekarang kondisi kulit aku tuh lagi labil banget, ntah karena pengaruh makanan, hormon, atau pola tidur yang lagi ga sehat banget. Kulitku jadi gampang banget muncul jerawat dan bekasnya jadi susah hilang.
Elformula - 28 Days Acne Relief Repairing Solution
Elformula - 28 Days Miracle Whitening Solution
Serum dari Elformula ini dikemas dengan box yang terlihat eksklusif dan di dalamnya terdapat empat botol serum yang bisa kalian gunakan selama 28 hari atau 1 botol per minggu. Botol serumnya mirip seperti botol kemasan softlens, tapi dilengkapi dengan ujung pipet karet yang bisa kalian pasang untuk memudahkan penggunaan serum. Ukurannya kecil, dan beberapa kali aku bawa sana sini tetap aman di dalam make-up pouch ku walaupun botolnya terbuat dari kaca. Yang penting dijaga jangan sampai kebanting ya.
Untuk warna dan tekstur, serrum acne lebih memiliki warna dan tekstur yang lebih kental daripada serum whiteningnya. Kalau yang acne berwarna sedikit kekuningan, yang whitening berwarna bening dan lebih cair. Tetapi walaupun acne memiliki tekstur kental, tapi tetap cepat menyerap dan paling penting ga ada rasa lengket sama sekali di kulit.
Tekstur Elformula Serum - Acne
Tekstur Elformula Serum - Whitening
Pertama-tama, aku harus fokus untuk bersihin dulu kulitku dari jerawat-jerawat yang sekarang suka muncul di wajahku. Aku menggunakan serum Elformula acne dulu untuk menyembuhkan jerawatku. Aku pakai serum ini di pagi dan malam hari setelah menggunakan toner. Saat malam hari, selain membaurkan serum ke seluruh wajah, biasanya aku totolin dikit ke jerawat yang lagi meradang, dan biasanya di pagi hari jerawatnya jadi lebih kering dan kalem.
Hasil dari serum acne Elformula ini memang ga instan, butuh waktu dan harus rutin supaya dapet hasil yang bagus.
Saat ini jerawatku mulai berkurang, walaupun masih muncul 1-2, tapi bekasnya masih banyak banget, karena itu sekarang aku sedang fokus menggunakan serum elformula whitening di pagi dan malam hari, untuk mengembalikan kecerahan kulit dan membantu menghilangkan bekas-bekas jerawat yang menggelap di sekitar pipi.
Aku suka dengan tekstur serum whiteningnya yang mudah banget nyerap di kulit, buat kulit jadi berasa lembut dan paling penting, niacinamide-nya selain mencerahkan juga membantu utk mengontrol minyak wajah. Serumnya ngebuat kulit wajahku tidak terlalu berminyak, dan enak untuk di make-up. Untuk aku pribadi, aku memang cocok banget sama skincare yang mengandung niacinamide, soalnya wajahku jadi lebih cerah, kenyal, dan juga minyaknya jadi lebih terkontrol.
Untuk mendapatkan produk Elformula yang sudah masuk ke Indonesia, kalian bisa coba langsung cek official account mereka di instagram @Elformula.id
atau cek aja langsung di link shopee ini ya "ELFORMULA SERUM"
Sekian dulu review dari aku, jangan lupa untuk selalu tetap cantik dan cintai diri kalian.
Wrote by angelfebrin